SUBULUSSALAM | Portal Singkio ~ Kota Subulussalam turut berpartisipasi dalam Panen Raya Padi Serentak Nasional yang digelar secara virtual melalui Zoom Meeting pada Senin, 7 April 2025. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam mendukung ketahanan pangan nasional. Panen raya serentak tingkat lokal dilaksanakan di Kampung Penanggalan Barat, Dusun Napak Silat.
Acara dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, antara lain:
– Walikota Subulussalam, Haji Rasit Baancin
– Dandim 0118 Subulussalam, Letkol Inf Un Wahyu Nugroho
– Perwakilan DPRK Komisi B, Haji Abdul Hamid Padang
– Wakapolres Subulussalam, Kompol Zainuddin
– Kepala Dinas Pertanian dan Perkebunan Subulussalam, Rosihan Indra, SP., M.Si.
– Para anggota dan Ketua Kelompok Tani
– Camat Kecamatan Penanggalan, Cari Dengan Bancin
-Babinsa dan Babinkamtibmas Kecamatan Penanggalan
Panen raya serentak ini merupakan wujud komitmen pemerintah, khususnya Kementerian Pertanian di bawah Presiden Prabowo Subianto, dalam meningkatkan ketahanan pangan nasional. Kegiatan serupa dilaksanakan serentak di 14 provinsi di Indonesia, dengan pusat kegiatan di Kabupaten Majalengka, Jawa Barat.
Provinsi Aceh sendiri menetapkan Kabupaten Aceh Besar sebagai lokasi panen raya, tepatnya di Gampong Lamcarak, Kecamatan Seulimum. Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Pertanian Aceh Besar, Jakfar, SP, M.Si, berdasarkan undangan resmi dari Kementerian Pertanian. Presiden Prabowo Subianto dijadwalkan berdialog secara virtual dengan para petani di 14 provinsi tersebut dari Majalengka.
Ditempat terpisah Bupati Aceh Besar, H. Muharram Idris (Syech Muharram), menyampaikan apresiasi atas terpilihnya Aceh Besar sebagai lokasi panen raya, menganggapnya sebagai bentuk perhatian pemerintah pusat terhadap potensi pertanian Aceh Besar. Beliau juga menyatakan dukungan penuh terhadap program ketahanan pangan Presiden Prabowo Subianto, selaras dengan visi misi Pemerintah Aceh Besar.
Walikota Subulussalam, Haji Rasit Bancin, berharap kegiatan ini menjadi langkah awal yang baik bagi sektor pertanian di Kota Subulussalam dan mendorong Dinas Pertanian setempat untuk terus menggali potensi guna meningkatkan ketahanan pangan dan kesejahteraan petani.// Mr Padang.