Sebulussalam, | Portal Singkil ~ 17 Maret 2025 Dalam rangka bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah personel kompi 2 batalyon c pelopor satuan brimob polda aceh melaksanakan kegiatan berbagi takjil kepada pengguna jalan yang melintas di depan mako kompi 2 batalyon c pelopor jln lintas barat sumatera, desa danau tras kecamatan simpang kiri kota Subulussalam
Kegiatan berbagi takjil kepada masyarakat dalam kegiatan tersebut 200 bungkus takjil yang sudah di siapkan untuk di bagikan kepada masyarakat yang melintas di depan mako kompi
Komandan satuan brimob polda aceh Kombes Pol Selamat Topan, S.I.K.,M.Si melalui danki 2 batalyon c pelopor AKP Jaya putra, S.H, kegiatan ini merupakan bagian dari upaya satuan brimob polda aceh untuk peduli kepada sesama di bulan Ramadhan 1446 hijriah dan sebagai wujud bhtakti brimob.
AKP jaya putra, S.H menambahkan kami berharap kegiatan berbagi takjil ini dapat membantu masyarakat yang sedang dalam perjalanan agar tetap dapat berbuka tepat waktu, dan ini merupakan wujud kepedulian kita terhadap sesama, mungkin terkesan sederhana tapi isinya mungkin sangat bermanfaat bagi mereka yang sedang melakukan perjalanan
Melalui kegiatan ini, di harapkan semakin terjalin hubungan yang harmonis antara satuan brimob polda aceh dengan masyarakat, serta untuk memupuk jiwa sosial serta meningkatkankl kualitas iman dan taqwa kepada allah SWT di bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah, []
Laporan : Kfalikul Sakda