Subulussalam Aceh | Portal Singkil online. Dalam rangka memeriahkan hari kemerdekaan Republik Indonesia ke 79 tahun 2024, kompi 2 batalyon C pelopor satuan brimob polda aceh menggelar serangkaian lomba yang berlangsung dengan meriah. Sabtu, (17/08/2024)
Perlombaan yang di selenggarakan di lapangan mako kompi yang di ikuti oleh personel kompi 2 batalyon C pelopor beserta bhayangkari dan anak-anak bertujuan untuk memeriahkan hari kemerdekaan Republik Indonesia ke 79, serta untuk memupuk patriotisme dan kebersamaan serta kekompakan antar keluarga.
Beragam jenis lomba telah di siapkan untuk menghibur serta menguji kemampuan dan kekompakan para peserta. Adapun perlombaan yang di lombakan di antaranya lomba tarik tambang, lomba lari karung, lomba bawa kelereng estafet bapak dan anak, lomba pacing botol, dan perlombaan lainnya yang menghibur.
Danki 2 Batalyon C Pelopor AKP Jaya Putra, S.H mengatakan melalui rangkaian perlombaan ini, kami ingin mengajak seluruh anggota serta bhayangkari untuk merayakan kemerdekaan republik Indonesia ke 79 dengan penuh kegembiraan dan kekompakan.
Terlihat seluruh personel kompi 2 batalyon C pelopor beserta bhayangkari dan anak-anak sangat antusias dan bersemangat mengikuti serangkaian lomba yang sudah di sediakan.
“Saya ucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah merencanakan kegiatan perlombaan ini, terutama kepada panitia yang telah merencanakan dengan sedemikian rupa. Begitu juga kepada seluruh personel kompi 2 serta bhayangkari dan anak-anak yang telah mensupport dan mendukung kegiatan ini”. Tutup Danki 2-C
Redaksi: Mr Padang FRN Aceh Subulussalam