Jalin Kerjasama, Pemkab Gayo Lues Pasok Bawang Merah dan Cabai ke Kota Subulussalam

PORTAL SINGKIL

Rabu, 24 Juli 2024 - 05:11 WIB

50236 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gayo Lues – Pemerintah Kabupaten Gayo Lues menjadi pemasok beberapa komoditas ke Kota Subulussalam. Hal tersebut dituangkan dalam penandatangan kesepakatan bersama antara Pemkab Gayo Lues dan Pemkot Subulussalam terkait penyediaan dan distribusi bawang merah dan cabai.

Penjabat Bupati Gayo Lues, H. Jata, SE.,MM mengatakan, kerjasama antar daerah tersebut dilakukan guna menangani inflasi daerah. Kabupaten Gayo Lues merupakan salah satu penghasil hortikultura seperti bawang merah, cabai, jagung dan lain sebagainya.

“Karena berada di daerah pegunungan, Kabupaten Gayo Lues tentunya membutuhkan pasokan ikan segar dari Kota Subulussalam. Karena kebutuhan kita saling cocok, maka kita ikat kerjasama antar kedua kepemerintahan ini,” Ujar Pj Bupati usai melakukan penandatangan kesepakatan Kerjasama di Pendopo Bupati, Selasa (23/07/2024).

Selain itu, Kata Jata, kerjasama tersebut juga didasari dari amanat Presiden RI, dimana angka inflasi di Indonesia harus ditekan dan perlu distabilkan.

“Tentu faktor-faktor yang mempengaruhi inflasi itu adalah yang terkait dengan sembilan bahan pokok masyarakat, dan yang paling signifikan berpengaruhnya ialah cabai merah, karena kebutuhan dasar masyarakat yaitu bawang merah, tomat, ikan segar, beras dan lain sebagainya. Maka yang berpengaruh terhadap itu akan kita kerjasamakan,” Lanjutnya.

Ia berharap, dengan adanya kerjasama tersebut maka inflasi di Kabupaten Gayo Lues dan Kota Subulussalam tidak hanya menurun namun stabil. Dengan rendahnya inflasi tersebut, maka daya beli masyarakat pun dapat meningkat.

“Dengan meningkatnya daya beli masyarakat, maka kesejahteraan masyarakat pun dapat meningkat dan tingkat kemiskinan menurun,” Tutupnya.

Senada dengan hal tersebut, Pj Walikota Subulussalam, Azhari, S.Ag, M.Si berharap, dapat terus meningkatkan kolaborasi kedepannya, guna mengendalikan inflasi di kedua daerah tersebut.

“Kami di Subulussalam juga sangat membutuhkan beras dan telah melakukan kerjasama dengan Kabupaten Abdya. Di Kabupaten Gayo Lues ini memang penghasil bawang merah dan cabai, oleh karena itu kita harus saling kolaborasi antara Kabupaten/Kota untuk mendorong stabilitas harga itu dapat terjadi,” Ujarnya. (Abdiansyah)

Berita Terkait

Pj Gubernur Lantik H. Jata,SE Sebagai Pj. Bupati Gayo Lues

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 16:01 WIB

Penyambutan Hangat untuk Kapolres Baru Subulussalam, Pelepasan Penuh Apresiasi untuk AKBP Yhogi

Jumat, 18 April 2025 - 17:53 WIB

Bupati Aceh Singkil Sambut Audiensi Terkait Usulan Pelabuhan Ferry di Pulau Banyak Barat

Jumat, 18 April 2025 - 14:40 WIB

Pengamanan Ibadah Paskah Tahun 2025 di Wilayah Gunung Meriah Berjalan Aman dan Kondusif

Jumat, 18 April 2025 - 09:53 WIB

Aceh Singkil Mantapkan Langkah Realisasi Sekolah Rakyat melalui Pembahasan Bersama Kementerian di Jakarta

Rabu, 16 April 2025 - 21:19 WIB

Desak Pemerintah Pusat berikan hak kelola Migas diatas 12 Mil untuk Aceh

Selasa, 15 April 2025 - 18:35 WIB

Sat Reskrim Polres Pidie Jaya Tertibkan Timbangan Emas: Pastikan Tak Ada Celah Kecurangan

Selasa, 15 April 2025 - 16:36 WIB

Bersama Lindungi Gizi Anak Bangsa: Polres Pidie Jaya Amankan Distribusi MBG di 6 Sekolah

Selasa, 15 April 2025 - 15:02 WIB

Langkah Peduli AKBP Dr. Ahzan kepada Personel yang Sakit, Dokkes Polres Lhokseumawe Lakukan Pengecekan Kesehatan

Berita Terbaru