Teluk Rumbia, Aceh Singkil | Portal Singkil ~ Dalam upaya mempererat silaturahmi dan membangun harmoni di lingkungan pemerintahan desa, Kepala Desa Teluk Rumbia, Kecamatan Singkil, Pahrul Razi, mengadakan acara buka bersama di kediamannya pada Kamis (13/03/2025). Kegiatan yang berlangsung khidmat ini dihadiri oleh seluruh perangkat desa,
Acara yang dimulai menjelang waktu berbuka puasa itu diawali dengan sambutan hangat dari Pahrul Razi, yang menyampaikan pentingnya memperkuat persatuan dan sinergi di antara perangkat desa demi kemajuan bersama. “Melalui momen buka bersama ini, kita tidak hanya berbagi hidangan, tetapi juga berbagi semangat untuk terus melayani masyarakat dengan lebih baik,” ungkapnya.
Menu berbuka yang disajikan terdiri dari sajian khas Aceh Singkil, seperti ndelabar, bubur, Sirup-Sirupan, Tumbang, sanok, dan lainnya, ikan bakar, yang semakin menambah kehangatan suasana. Setelah berbuka, acara dilanjutkan dengan salat Magrib berjamaah, diikuti oleh diskusi santai mengenai kegiatan dan program desa yang sedang berlangsung.
Para peserta terlihat menikmati momen kebersamaan, dengan banyak yang menyampaikan rasa terima kasih atas inisiatif positif dari kepala desa. Salah satu perangkat desa, mengungkapkan, “Acara seperti ini sangat bermanfaat untuk menyegarkan semangat kerja sekaligus mempererat hubungan antar perangkat.”
Acara buka bersama ini diharapkan dapat menjadi tradisi di Desa Teluk Rumbia sebagai langkah untuk terus memperkuat komunikasi dan kebersamaan antarpejabat desa. Dengan kebersamaan yang terjalin baik, Desa Teluk Rumbia diharapkan dapat menjadi panutan bagi desa lainnya di wilayah Kecamatan Singkil.[]
Penulis) Editor: Khalikul Sakda.