Satu Lagi Tarian Khas Aceh Singkil Ditetapkan Mendikbud Dan Ristek RI Menjadi WBTB

SYAHBUDDIN PJ

Kamis, 16 Mei 2024 - 09:43 WIB

5065 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banda Aceh, SBN.com – Satu lagi tarian khas Aceh Singkil yang diberi nama Tari Langsir dari Haloban Kecamatan Pulau Banyak Barat (PBB) ditetapkan oleh Kemendikbud dan Ristek Republik Indonesia sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) Tahun 2023.

Piagam tersebut diserahkan oleh Kepala Dinas Parpora Aceh di gelar di Hotel Hermes Banda Aceh, yang di terima langsung oleh dua Maestro Tari tersebut atas nama M Johan dan Anhar Sitanggang di dampingi Plt Kepala Disdikbud Aceh Singkil Edi Widodo. Rabu Malam 15 Mei 2024.

“Alhamdulilah, malam ini satu lagi tarian dari Aceh Singkil meraih WBTB dari Mendikbud dan Ristek RI,” ucpa Edi Widodo.

Ia juga menyebut, bahwa masuknya Tarian Langsir kedalam warisan budaya tak benda pada 2023 lalu, namun penyerahanya dilakukan baru sekarang.

“Sudah masuk WBTB pada Tahun 2023 lalu, namun penyerahanya baru digelar tadi malam,” ujarnya.

Selain itu, Edi menyebut, dua orang Maestro Tarian Langsir tersebut atas nama M Johan dan Anhar Sitanggang juga mendapatkan piagam pengharagaan.

Mengetahui hal tersebut, Pj Bupati Aceh Singkil Drs. Azmi, M.AP memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada kedua warga Haloban tersebut yang telah membawa Tarian Langsir meraih WBTB.

“Saya pribadi dan pemerintah Kabupaten Aceh Singkil sangat mengapresiasi atas raihan WBTB dari Mendikbud dan Ristek RI terhadap Tarian Langsir dari Pulo Banyak Barat tepatnya dari Desa Haloban termasuk dua maestronya,” kata Pj Bupati.

Diharapkan penetapan tersebut bisa menjadi momentum masyarakat untuk terus melestarikan budaya-budaya daerah” imbuhnya.

Pj Bupati juga berterima kasih kepada pemerintah pusat dan provinsi aceh yang telah menetapkan Warisan Budaya Tak Benda dari Kabupaten Aceh Singkil, menjadi WBTB dan juga apresiasi kepada pelaku dan semua pihak terlibat ikut mendukung mulai dari proses pendaftaran, pengusulan sampai ke penetapan yang ditandai dengan penerimaan sertifikat.

“Kita terus menggali dan menginventarisir warisan budaya yang kita miliki dan tugas kita bersama untuk melakukan perlindungan, pengembangan, pemanfaatan dan pembinaan, sebagai upaya kita dalam pelestarian Warisan Budaya Tak Benda, sehingga memberi manfaat bagi masyarakat,” tutup Azmi. (Mnk)

Berita Terkait

Polda Aceh: AKBP Jatmiko Masih dalam Pemeriksaan Divpropam Polri
Kodam Iskandar Muda Bagikan Ratusan Takjil, Pererat Kepedulian di Bulan Ramadhan
Hadiri Pisah Sambut Gubernur Aceh, Pangdam IM Tegaskan Komitmen Dukung Pemerintah Kepemimpinan Baru.
Seruan KKJ Aceh: Lindungi Kemerdekaan Pers, Tangani Kasus Penganiayaan Jurnalis dengan Tepat.
Polda Aceh Periksa Ipda YF: Bila Terbukti Melanggar Akan Diproses
Tim Itwasda Polda Aceh Lakukan Audit Kinerja Tahap II di Polres Lhokseumawe
Pj Gubernur Aceh & Apkasindo Kota Subulussalam, Percepatan Pembangunan Pabrik Minyak Goreng di Tanoh Rencong
DKA Singkil Dan Seniman Siap Jihad Kepung Disbudpar Aceh

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 17:53 WIB

Bupati Aceh Singkil Sambut Audiensi Terkait Usulan Pelabuhan Ferry di Pulau Banyak Barat

Jumat, 18 April 2025 - 14:40 WIB

Pengamanan Ibadah Paskah Tahun 2025 di Wilayah Gunung Meriah Berjalan Aman dan Kondusif

Jumat, 18 April 2025 - 09:53 WIB

Aceh Singkil Mantapkan Langkah Realisasi Sekolah Rakyat melalui Pembahasan Bersama Kementerian di Jakarta

Rabu, 16 April 2025 - 21:19 WIB

Desak Pemerintah Pusat berikan hak kelola Migas diatas 12 Mil untuk Aceh

Rabu, 16 April 2025 - 20:43 WIB

8 Aliansi Mahasiswa & Pemuda Demo di Aceh Singkil, Tuntut Perusahaan Sawit Patuhi Aturan

Selasa, 15 April 2025 - 16:36 WIB

Bersama Lindungi Gizi Anak Bangsa: Polres Pidie Jaya Amankan Distribusi MBG di 6 Sekolah

Selasa, 15 April 2025 - 15:02 WIB

Langkah Peduli AKBP Dr. Ahzan kepada Personel yang Sakit, Dokkes Polres Lhokseumawe Lakukan Pengecekan Kesehatan

Selasa, 15 April 2025 - 10:03 WIB

LIRA Minta Kapolres Baru Bersihkan Seribu Bukit Dari Peredaran Narkotika

Berita Terbaru