Sah, Jenderal Agus Subiyanto Resmi Dilantik Menjadi Panglima TNI

SYAHBUDDIN PJ

Rabu, 22 November 2023 - 06:57 WIB

50939 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Presiden Joko Widodo melantik Jenderal Agus Subiyanto menjadi Panglima TNI (Foto.DisPen TNI)

Jakarta – SBN.Com | Jenderal Agus Subiyanto resmi dilantik jadi Panglima TNI. Jenderal Agus menggantikan Laksamana Yudo Margono yang akan memasuki masa pensiun.

Pantauan detikcom, Rabu (22/11/2024), pelantikan digelar di Istana Negara, Jakarta, pukul 08.30 WIB. Presiden Joko Widodo (Jokowi) memimpin langsung pelantikan tersebut.

Panglima TNI baru dan yang lama salam komando (Dok.Ist)

Pelantikan Jenderal Agus Subiyanto diawali pembacaan keputusan presiden tentang pemberhentian dan pengangkatan Panglima TNI. Setelah itu, Jokowi menyematkan tanda pangkat dan penyerahan tongkat Komando Panglima TNI kepada Jenderal Agus Subianto.

 

Jokowi kemudian memimpin pembacaan sumpah jabatan.

 

“Demi Allah saya bersumpah bahwa saya akan setia kepada NKRI yang berdasarkan pancasila dan UUD 1945, serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi darma bakti saya kepada bangsa dan negara, bahwa saya dalam menjalankan tugas jabatan akan menjunjung tinggi etika jabatan, bekerja dengan sebaik baiknya dan dengan penuh rasa tanggung jawab bahwa saya akan menjunjung tinggi sumpah prajurit,” demikian petikan sumpah yang dibacakan Jenderal Agus Subiyanto

 

Hadir dalam pelantikan ini di antaranya Menhan Prabowo Subianto, Mensesneg Pratikno, Seskab Pramono Anung, Menko Polhukam Mahfud Md, dan Menteri Investasi Bahlil Lahadalia.

Jenderal Agus Subiyanto Panglima TNI yang baru saja dilantik Oleh Presiden Jokowi Di Istana Negara (22/11/23) menggantikan Panglima TNI yang lama (Dok.Ist)

Hadir juga Kepala BIN Budi Gunawan, Jaksa Agung ST Burhanuddin, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Panglima TNI sebelumnya Laksamana Yudo Margono, dan Ketua Wantimpres Wiranto.

 

Terlihat juga Ketua DPR RI Puan Maharani serta Wakil Ketua DPR Dasco serta Rachmat Gobel. Hadir pula Pj Gubernur DKI Heru Budi Hartono, KSAU Marsekal Fadjar Prasetyo, dan KSAL Laksamana Muhammad Ali

 

Diketahui, Jenderal Agus Subiyanto belum lama dilantik menjadi KSAD, yakni pada 25 Oktober 2023. Selang sebulan, Jenderal Agus Subiyanto kemudian terpilih menjadi Panglima TNI menggantikan Laksamana Yudo Margono yang akan pensiun pada 26 November 2024.

 

Jenderal Agus Subiyanto telah menjalani uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test di Komisi I DPR pada Senin, 13 November 2023. Pengesahan pun dilakukan oleh DPR RI pada rapat paripurna, Selasa (21/11/2023). (Laporan Abdul Berutu)

Berita Terkait

Sebelum Umroh, H. Affan Alfian Bintang Berbagi Kebaikan dan Minta Doa Restu
Syahdeny Selaku Sekretaris Harian DPW Partai Aceh Kabupaten Aceh Singkil: Sambut Pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Baru
Kades Biskang Roan Tumangger S.pd: Ucapkan Selamat Hari Pers Nasional 2025 dengan Semangat Inovasi dan Kolaborasi
Semarak Hari Pers Nasional, Bapak H. Hamzah Sulaiman, S.H. Kobarkan Semangat Jurnalis di Aceh Singkil
Ketua Komisi III DPRK Aceh Singkil Sahman: Apresiasi Luar Biasa untuk Pers di Hari Pers Nasional 2025
Kepala Desa Suro Baru Kecamatan Suro, Ucapan Selamat dan Apresiasi dihari HPN Tahun 2025.
Kades Ujung Limus Ajak Kolaborasi Masyarakat Dukung Inovasi Jurnalis demi Kemajuan Aceh Singkil
Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Aceh Singkil sukses menggelar acara pembentukan bank sampah dan konsolidasi pegiat sampah Kabupaten Aceh Singkil, (Rabu, 5 Februari 2025)

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 12:53 WIB

Dalam Semangat Paskah, Ketua Umum FRN Gaungkan Pesan Persatuan dan Kedamaian

Sabtu, 19 April 2025 - 16:01 WIB

Penyambutan Hangat untuk Kapolres Baru Subulussalam, Pelepasan Penuh Apresiasi untuk AKBP Yhogi

Jumat, 18 April 2025 - 17:53 WIB

Bupati Aceh Singkil Sambut Audiensi Terkait Usulan Pelabuhan Ferry di Pulau Banyak Barat

Jumat, 18 April 2025 - 14:40 WIB

Pengamanan Ibadah Paskah Tahun 2025 di Wilayah Gunung Meriah Berjalan Aman dan Kondusif

Jumat, 18 April 2025 - 09:53 WIB

Aceh Singkil Mantapkan Langkah Realisasi Sekolah Rakyat melalui Pembahasan Bersama Kementerian di Jakarta

Rabu, 16 April 2025 - 20:43 WIB

8 Aliansi Mahasiswa & Pemuda Demo di Aceh Singkil, Tuntut Perusahaan Sawit Patuhi Aturan

Selasa, 15 April 2025 - 18:35 WIB

Sat Reskrim Polres Pidie Jaya Tertibkan Timbangan Emas: Pastikan Tak Ada Celah Kecurangan

Selasa, 15 April 2025 - 16:36 WIB

Bersama Lindungi Gizi Anak Bangsa: Polres Pidie Jaya Amankan Distribusi MBG di 6 Sekolah

Berita Terbaru